Winarti Beri Bantuan ke Korban Puting Beliung di Aji Jaya Tulang Bawang


Jakarta – Bupati Tulang Bawang Winarti meninjau langsung lokasi bencana angin puting beliung di Kampung Aji Jaya, Kecamatan Gedung Aji, Kabupaten Tulang Bawang. Dalam kunjungan tersebut, Winarti menyampaikan keprihatinannya akibat bencana yang terjadi.


Winarti juga memberikan doa dan dukungan agar masyarakat yang terdampak dapat tetap semangat dan segera kembali pulih ke kondisi semula. Ia berharap masyarakat juga tetap kuat dan sabar menjalani kehidupan ke depan.


“Tetap sabar dan semangat ya bapak ibu. Semoga segalanya semakin membaik dan tidak ada lagi bencana di Kabupaten Tulang Bawang” ujar Winarti dalam keterangan tertulis, Senin (30/5/2022).


Winarti menjelaskan pihaknya telah melaksanakan upaya tanggap darurat bencana dengan menginstruksikan langsung Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tulang Bawang untuk membantu masyarakat terdampak.

Didampingi pejabat pimpinan tinggi Pratama di lingkup Pemkab Tulang Bawang, Winarti juga memberikan bantuan kepada 78 KK yang terdampak. Adapun total bantuan yang diberikan adalah senilai Rp 49.285.000 juta.

“Bantuan yang diberikan kepada bapak ibu adalah bukti bahwa negara hadir untuk rakyatnya. Untuk itu, pemerintah mengajak semua lapisan masyarakat untuk kompak bersatu, bergotong royong untuk kebaikan dan kemajuan Kabupaten Tulang Bawang,” pungkasnya.

Sebagai informasi, bencana angin puting beliung Kampung Aji Jaya, Kecamatan Gedung Aji, Kabupaten Tulang Bawang, Jumat sore (27/5) sekitar pukul 17.30 WIB. Bencana ini mengakibatkan 78 rumah mengalami kerusakan. (*)


Sumber : DetikSumut


Tonton Video PDI Perjuangan Lampung : Ini Dia! Diklat Pratama DPC PDI Perjuangan Tanggamus

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *