Pesawaran – Politisi PDI Perjuangan yang juga Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung Yanuar Irawan memimpin Rapat Koordinasi Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kepala Daerah Kabupaten Pesaran untuk pemenangan Nanda Indira dan Antonius, di Kecamatan Way Ratai kabupaten setempat, Kamis (10/4/2025).
Rakor ini diikuti DPC dan Ketua PAC serta pengurus ranting Kecamatan Way Ratai. Yanuar Irawan memimpin rapat didampingi Wakil Ketua DPC Tanggmus, Agung dan juga Sekretaris DPC Pesawaran, Suprapto.

Yanuar mengatakan, rakor ini bertujuan untuk mengevaluasi hasil pemilu dan menyusun strategi pemenangan dalam PSU Kepala Daerah Pesawaran Nanda-Antonius.

Yanuar Irawan meminta kepada kader PDI Perjuangan bekerja keras dan bergotong royong dalam pemenangan Nanda Indira dan Antonius.
“Saya juga minta kepada pengurus PAC dan ranting juga saat ini harus lebih fokus lagi di wilayahnya masing-masing. Kita harus lebih kerja keras lagi bergotong royong untuk memenangkan Nanda-Antonius,” kata Yanuar. (*)

