<!--CusAds0-->
<p><br><strong>Jakarta &#8211; Ketua Komisi IV DPR RI, Sudin menyatakan tidak ada program Food Estate yang palsu. </strong>Namun, ia menegaskan data-data soal program Food Estate diduga dimanipulasi atau di-mark up oleh Kementerian Pertanian (Kementan).</p>



<p><br>&#8220;Perlu saya tegaskan tidak ada Food Estate palsu. Yang ada adalah data di-mark up oleh Kementerian Pertanian dari hasil Food Estate,&#8221; tegas Sudin saat rapat dengan pendapat (RDP) bersama Kementan, Selasa (24/1/2023).</p>



<p><br>Politisi PDI Perjuangan itu melanjutkan jika Food Estate palsu, maka tidak ada potensinya untuk menghasilkan hasil-hasil pertanian. Ia memastikan program Food Estate memiliki potensi, tetapi data-datanya dimanipulasi.</p>



<p><br>&#8220;Saya juga tergelitik baca di media. Food Estate palsu, enggak ada yang palsu Food Estate. Kalau palsu itu berarti tidak ada Food Estate-nya tidak ada potensinya. Tapi ini ada Food Estate-nya yang kurang pas adalah laporan perihal produksinya,&#8221; papar Sudin.</p>



<p><br>Untuk itu, ia memastikan pihaknya sepakat membentuk Panitia Kerja (Panja) untuk menyelidiki Food Estate di berbagai wilayah.</p>



<p><br>&#8220;Kita sudah sepakat saya diminta untuk membuat Panja prihal Food Estate diberberapa wilayah,&#8221; tandas Sudin.</p>



<figure class="wp-block-image size-large"><img src="https://pdiperjuanganlampung.id/wp-content/uploads/2023/01/WhatsApp-Image-2023-01-25-at-13.34.07-1024x578.jpeg" alt="" class="wp-image-7486" /></figure>



<p><br>Sebelumnya, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan melaksnakan program Food Estate bukan perkara mudah. Menurutnya, di sektor pertanian ada kendala atau faktor alam yang mempengaruhi hasil produksi tani.</p>



<p><br>&#8220;Bukan seperti membalik tangan. Berhadapan dengan lahan, berhadapan dengan hama, berhadapan cuaca, berhadapan dengan orang. Butuh kesabaran untuk mengurusnya,&#8221; ujar Syahrul Yasin Limpo di Gedung DPR RI Jakarta, Senin 16 Januari 2023.</p>



<p><br>Sebelumnya, Ketua Komisi IV DPR RI Sudin mengatakan, banyak data yang palsu dalam program Food Estate yang merupakan program strategis nasional Kementerian Pertanian (Kementan).</p>



<p><br>&#8220;Contohnya Food Estate di beberapa tempat, kami komisi IV sudah menyiapkan panja bahkan beberapa teman-teman mengusulkan untuk di buat pansus, karena di situ banyak data yang palsu,&#8221; kata Sudin dalam Rapat Kerja dengan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, di kantor DPR, Senin 16 Januari 2023.</p>



<p><br>Oleh karena itu, diperlukan evaluasi menyeluruh terhadap kinerja Kementerian pertanian terutama terkait dengan lemahnya koordinasi yang dilakukan oleh Sekjen Kementan.</p>



<p><br>Sudin pun mengingatkan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, bahwa terdapat anak buahnya yang kinerjanya sangat buruk, yakni Sekjen.</p><!--CusAds0-->



<p><br>&#8220;Saudara menteri, yang berkhianat terhadap anda, yang menusuk anda tidak mungkin orang dari jauh itu orang dari dekat anda. Saya hanya menekankan saja berkali-kali, kita sudah bicara dari hati ke hati bahwa yang berkhianat pasti orang dekat bukan orang jauh,&#8221; ujarnya.</p>



<p><br>Hal itu terlihat dari kurangnya koordinasi yang dilakukan oleh Sekjen Kementan, utamanya dengan instansi terkait seperti badan pangan nasional Perum Bulog Bappenas dan Kementerian Perdagangan, dan Dirjen anggaran.</p>



<p><br>Maka Komisi IV pun meminta kebijakan automatic adjustment pada anggaran belanja Kementerian pertanian agar diperhatikan lagi, diantaranya Kementerian Pertanian menjawab kembali prioritas kegiatan program yang tidak berdampak langsung pada petani.</p>



<p><br>Kemudian, dilakukan efisiensi kegiatan bagi yang sudah dirancang namun tidak berdampak secara nasional. Selain itu, kegiatan kantor seperti rapat-rapat di hotel, pengadaan mobil dinas, perjalanan dinas melibatkan banyak pegawai agar dikurangi.</p>



<p><br>&#8220;Hal yang perlu diperhatikan adalah berkenaan dengan alokasi anggaran kesekjenan yang terdiri Rp 1,4 triliun yang konon katanya tukinnya Rp 1,1 triliun padahal anggarannya tersebut seharusnya 50 persen,&#8221; ujarnya.</p>



<p><br>Sudin pun mengaku sangat kesal dengan kebohongan-kebohongan yang dilakukan salah satu anak buah Mentan, yakni Sekjen Kementan. Bahkan, komisi IV menyarankan ada penggantian eselon 2 saja untuk memperbaiki kinerja di Kementan.</p>



<p><br>&#8220;Saya sudah cape melihat kebohongan-kebohongan yang dilakukan oleh Sekjen ini jujur saya katakan seperti contohnya Saya tegaskan di sini, saya tanya apakah ada penggantian eselon 2 mohon maaf bapak lagi kita cek, jujur saya tadinya tidak mau banyak bicara hal ini saya hanya fokus pada refocusing,&#8221; ujarnya.</p>



<p><br>Lanjut Sudin menyampaikan, Komisi IV juga mengingatkan bahwa kegiatan Kementerian pertanian tidak hanya sebatas pada kegiatan proyek saja tetapi fungsi pelayanan pada petani harus ditingkatkan.</p>



<p><br>Hal lain yang tidak kalah penting adalah program-program yang harusnya berdampak besar, namun tidak berhasil dilakukan evaluasi dan laporan, khususnya menyangkut kegiatan pengembangan kedelai maupun vaksinasi PMK. (*)</p>



<p><br>Tonton Video PDI Perjuangan Lampung : <a href="https://youtu.be/fG_MB5C8EmM" title="Sekretariat DPD PDI Perjuangan Lampung Ucapkan HUT ke 76 untuk Ibu Megawati Soekarnoputri">Sekretariat DPD PDI Perjuangan Lampung Ucapkan HUT ke 76 untuk Ibu Megawati Soekarnoputri</a></p>



<figure class="wp-block-embed is-type-video is-provider-youtube wp-block-embed-youtube wp-embed-aspect-16-9 wp-has-aspect-ratio"><div class="wp-block-embed__wrapper">
<amp-youtube data-videoid="fG_MB5C8EmM" layout="responsive" width="1000" height="563"></amp-youtube>
</div></figure>
<!--CusAds0-->
<div style="font-size: 0px; height: 0px; line-height: 0px; margin: 0; padding: 0; clear: both;"></div>
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, merayakan ulang tahun ke-79 pada Jumat (23/1/2025) di Istana…
Mesuji – Dalam rangka memperingati ulang tahun ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, DPC…
Lampung Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan,…
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan bahwa partainya mengambil posisi sebagai penyeimbang pemerintahan, bukan…
Bandar Lampung — Komisi V DPRD Provinsi Lampung menggelar evaluasi pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…
Bandar Lampung - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung secara resmi melepas kepulangan…