<!--CusAds0-->
<p><br>Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, mengungkapkan rasa syukurnya atas pertemuan antara Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.</p>



<p><br>&#8220;Alhamdulillah, saat silaturahmi di berbagai kesempatan yang saya hadiri, saya bersama teman-teman dari Partai Gerindra memang sudah menyampaikan bahwa insyaallah dalam waktu dekat akan ada silaturahmi antara Ibu Mega dan Pak Prabowo,&#8221; ujar Puan di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (14/4).</p>



<p><br>Ia menyebut pertemuan tersebut sebagai bentuk silaturahmi dalam suasana Idulfitri.<br>&#8220;Alhamdulillah, akhirnya pertemuan itu bisa terlaksana. Silaturahmi antara Ibu Mega dan Pak Prabowo berlangsung dalam rangka Hari Raya Lebaran,&#8221; lanjutnya.</p><!--CusAds0-->



<p><br>Puan tidak merinci isi pembicaraan dalam pertemuan tersebut. Namun, ia menegaskan bahwa PDI Perjuangan siap bersinergi dan mendukung pemerintahan Prabowo Subianto ke depan.</p>



<p><br>&#8220;Yang dibicarakan tentu saja hal-hal yang terkait dengan bagaimana bersama-sama bersinergi membangun bangsa dan negara,&#8221; jelas Puan.</p>



<p><br>Ia menambahkan bahwa partainya akan berperan aktif mendukung tugas-tugas kepresidenan Prabowo.<br>&#8220;PDI Perjuangan akan bersama-sama bersinergi untuk membangun dan membantu menjalankan tugas-tugas Presiden ke depan bersama Pak Prabowo,&#8221; tegasnya.</p>



<p><br>Puan juga membuka peluang adanya pertemuan lanjutan antara Megawati dan Prabowo.<br>&#8220;Akan ada silaturahmi dan pertemuan-pertemuan selanjutnya,&#8221; tutup Ketua DPR RI tersebut.</p>
<!--CusAds0-->
<div style="font-size: 0px; height: 0px; line-height: 0px; margin: 0; padding: 0; clear: both;"></div>
Lampung Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan,…
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan bahwa partainya mengambil posisi sebagai penyeimbang pemerintahan, bukan…
Bandar Lampung — Komisi V DPRD Provinsi Lampung menggelar evaluasi pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…
Bandar Lampung - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung secara resmi melepas kepulangan…
Bandar Lampung – Dalam rangka pelaksanaan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) tingkat kecamatan, Dewan Pimpinan Cabang…
Bandar Lampung - Menjelang pelaksanaan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) di tingkat kecamatan, Dewan Pimpinan Daerah…