<!--CusAds0-->
<p></p>



<p><br><strong>Jakarta &#8211; Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri</strong> mengungkap 10 tokoh tengah mengantre untuk mendampingi Ganjar Pranowo sebagai calon wakil presiden (cawapres) di Pilpres 2024.</p>



<p><br>Megawati mengaku tak ingin buru-buru memilih cawapres untuk Ganjar. Menurutnya, pemilihan pendamping untuk capres yang diusung partainya ini harus dipikirkan secara matang. Maka dari itu, Megawati akan mempertimbangkan nama-nama yang masuk.</p>



<p><br>&#8220;Banyak, kok, saya sudah punya di sini. Berapa tuh, 10 apa. Lebih. Ya, nanti kan mengerucut sendiri,&#8221; ucap Megawati di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Minggu (30/4/2023).</p>



<p><br>Meski demikian, Megawati tidak menyebutkan siapa saja yang ada dalam 10 tokoh tersebut. Ia hanya mengibaratkan para tokoh dan partai itu seperti gerbong kereta karena saking banyaknya.</p>



<p><br>&#8220;Kereta saya ini sudah banyak yang mau naik. Jadi, ya tunggu saja lagi,&#8221; tutur Megawati.</p>



<p><br>&#8220;Tadinya satu gerbong, sekarang ini gerbongnya 20 aja sudah sesak. Yang mau ikut banyak banget. Cuma ada juga yang malu-malu kucing,&#8221; tambahnya.</p><!--CusAds0-->



<p><br>Sebelumnya, Ganjar menyebut kriteria untuk pendampingnya pada kontestasi politik 2024 mendatang, salah satunya adalah sosok tersebut harus &#8220;mirip&#8221; dengannya.</p>



<p><br>&#8220;Seperti saya, satu visi lah,&#8221; kata Ganjar.</p>



<p><br>Ia juga berkata cawapres yang akan mendampinginya di Pilpres 2024 harus bisa saling melengkapi.</p>



<p><br>&#8220;Kriterianya semuanya sama, semua pasti akan melengkapi,&#8221; imbuhnya.</p>



<p><br>Meski demikian, Ganjar mengatakan kriteria cawapres tersebut nantinya akan didiskusikan dengan dengan partai pengusung.</p>



<p><br>Lebih lanjut, ketika ditanya soal wacana cawapres diprediksi &#8216;All Jokowi&#8217;s Men&#8217;, Ganjar menanggapi semua hal terkait duet capres dan cawapres akan dibicarakan terlebih dulu oleh partai-partai.</p>



<p><br>Ganjar juga mengklaim akan ada sejumlah partai politik di parlemen dan non parlemen yang akan mendeklarasikan dirinya.</p>



<p><br>&#8220;Ada banyak, [warnanya] warna-warni,&#8221; pungkas Ganjar. (*)</p>
<!--CusAds0-->
<div style="font-size: 0px; height: 0px; line-height: 0px; margin: 0; padding: 0; clear: both;"></div>
Lampung Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan,…
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan bahwa partainya mengambil posisi sebagai penyeimbang pemerintahan, bukan…
Bandar Lampung — Komisi V DPRD Provinsi Lampung menggelar evaluasi pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…
Bandar Lampung - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung secara resmi melepas kepulangan…
Bandar Lampung – Dalam rangka pelaksanaan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) tingkat kecamatan, Dewan Pimpinan Cabang…
Bandar Lampung - Menjelang pelaksanaan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) di tingkat kecamatan, Dewan Pimpinan Daerah…