<!--CusAds0-->
<p><br><strong>Metro &#8211; Guna menjaga ekosistem di bantaran sungai agar tetap asri, Dewan</strong> Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Metro melakukan penanaman ribuan bibit pohon di Daerah Aliran Sungai (DAS) Way Batanghari, Kelurahan Iringmulyo, Kecamatan Metro Timur, Sabtu (28/1/2023).</p>



<p><br>Selain melakukan penanaman, puluhan kader pengurus Partai berlambang banteng tersebut juga melakukan bersih-bersih bantaran sungai.</p>



<p><br>Kegiatan itu merupakan gerakan penghijauan dan bersih-bersih DAS dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) PDI Perjuangan ke-50 sekaligus peringatan HUT ke-76 Ketua Umum PDI Perjuangan Prof. Dr. (H.C) Megawati Soekarno Putri.</p>



<p><br>Terlihat, puluhan kader pengurus DPC hingga ranting partai mulai bergerak melakukan penanaman dan bersih-bersih pada pukul 07.30 WIB dengan lokasi utama di kawasan Taman Ki Hajar Dewantara, Kelurahan Iringmulyo Kecamatan Metro Timur.</p>



<figure class="wp-block-image size-large"><img src="https://pdiperjuanganlampung.id/wp-content/uploads/2023/01/WhatsApp-Image-2023-01-28-at-20.26.50-1-1024x683.jpeg" alt="" class="wp-image-7559" /></figure>



<p><br>&#8220;Ini adalah rangkaian hari ulang tahun PDI Perjuangan yang ke 50 dan sekaligus rangkaian hari ulang tahun ibu Ketum kami yang tercinta, ibu Hj. Megawati Soekarno Putri yang ke 76,&#8221; terang Ketua DPC PDI-P Kota Metro, Anna Morinda saat diwawancarai awak media.</p>



<p><br>Ia menjelaskan, sebanyak 1.000 bibit tanaman buah itu bakal ditanam diseluruh DAS yang melintasi Kota Metro. Mulai dari DPC hingga anak ranting dijadwalkan bergerak hari ini.</p><!--CusAds0-->



<p><br>&#8220;Kami melaksanakan penanaman 1.000 pohon dan juga bersih-bersih bantaran kali. Tidak hanya DPC Kota Metro, tapi secara serentak di seluruh Indonesia pada pukul 8 pagi tanggal 28 Januari 2023 hari ini,&#8221; ujarnya.</p>



<p><br>&#8220;Kalau untuk di Metro ada jambu jamaika, ada alpukat, ada mangga, pohon petai dan durian. Kami berharap tanaman yang ditanam dapat tumbuh dan menjadi bagian dari paru-paru dunia,&#8221; imbuhnya.</p>



<p><br>Anna berharap, gerakan tersebut mampu memperbaiki ekosistem dilingkungan sungai. Selain itu, tanaman buah tersebut diharapkan dapat tumbuh subur dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.</p>



<p><br>&#8220;Kita bayangkan, tidak hanya DPC Kota Metro yang hari ini menanam, tapi di seluruh Indonesia. Semuanya gerakan bertanam, kami berharap ini dapat memperbaiki Bumi,&#8221; bebernya.</p>



<p><br>&#8220;Kita berharap tanaman buah yang ditanam hari ini dapat bermanfaat untuk masyarakat di masa mendatang,&#8221; tambahnya.</p>



<p><br>Ketua DPC tersebut juga mengungkapkan, sebelumnya DPC Kota Metro juga telah menggelar kegiatan dapur umum yang menjadi rangkaian HUT partai ke-50.</p>



<p><br>&#8220;Sebelumnya tanggal 23 yang lalu, kegiatan Dapur umum telah dilakukan dan kami bagikan masakan Nusantara kepada Lansia, kaum ibu, perempuan juga anak-anak,&#8221; pungkasnya.</p>



<p><br>Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua I DPRD Kota Metro, Basuki yang juga merupakan pengurus DPC PDI-P Metro tersebut menjelaskan bahwa seluruh kader bergerak melakukan penanaman dan bersih-bersih.</p>



<p><br>&#8220;Program penghijauan penanaman 1.000 bibit ini berpusat di Taman Ki Hajar Dewantara. Sisanya akan ditanam di setiap wilayah PAC, Ranting dan anak Ranting di seluruh Kota Metro,&#8221; tandasnya. (*)</p>
<!--CusAds0-->
<div style="font-size: 0px; height: 0px; line-height: 0px; margin: 0; padding: 0; clear: both;"></div>
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, merayakan ulang tahun ke-79 pada Jumat (23/1/2025) di Istana…
Mesuji – Dalam rangka memperingati ulang tahun ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, DPC…
Lampung Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan,…
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan bahwa partainya mengambil posisi sebagai penyeimbang pemerintahan, bukan…
Bandar Lampung — Komisi V DPRD Provinsi Lampung menggelar evaluasi pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…
Bandar Lampung - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung secara resmi melepas kepulangan…