<!--CusAds0-->
<p>Bandar Lampung — Secara tegas Komisi V DPRD Lampung, meminta kepada pemerintah provinsi untuk menganggarkan di APBD-Perubahan 2022, bagi lembaga – lembaga non muslim yang ada di Provinsi Sai Bumi Ruwa Jurai.</p>



<p>Organisasi dan lembaga yang ada di Provinsi Lampung yaitu, pertama. Hindu, (PHDI,WHDI ,Peradah,Prajaniti). Kedua, Katolik ; (Pemuda Katolik ; dan Wanita Katolik dan PGI). Ketiga, Budha, Permabudhi(Persatuan Umat Budha Indonesia)MBI Majelis Budhayana Indonesia dan Generasi Budha Budhis. Dan keempat, Kristen diantaranya Persekutuan Gereja Wilayah Lampung.</p>



<p>“Saya minta Pemprov dalam hal ini Bidang Kesra, untuk menganggarkan di perubahan 2022, untuk lembaga – lembaga keagamaan non muslim,” kata Anggota Komisi V DPRD Lampung, Budhi Condrowati, saat rapat dengar pendapat. Senin (11/07/2022).</p>



<p>Menurutnya, upaya yang dilakukan merupakan wujud keperdulian dari lembaga pemerintah dalam hal ini legislatif, agar tidak ada pembeda antar organisasi dan lembaga – lembaga yang ada di Provinsi Lampung.</p><!--CusAds0-->



<p>“Ini penting, karena lembaga dan orgaisasi non muslim kita banyak. Jadi, kita mencegah kecemburuan antar lembaga, dan pemertaan bagi semuanya. Dan yang terpenting, upaya ini wujud pengamalan nilai – nilai Pancasila, dan Bhineka Tunggal Ika,” ujarnya.</p>



<p>Dirinya merasa prihatin dengan kondisi pemerintah daerah terkesan tebang pilih dalam memberikan perhatian kepada masyarakatnya.</p>



<p>” Saya mendorong dan minta pemerintah Provinsi Lampung agar melakukan penambahan anggaran di dalam APBD Perubahan 2022 untuk lembaga agama non muslim ini ” ujarnya.</p>



<p>Dengan melakukan pembinaan dan perhatian kepada lembaga – lembaga agama yang ada ini juga sebagai langkah kerja pemerintah daerah menekan berkembangnya paham radikal yang saat ini terus berkembang pesat. (*)</p>



<p><br>Tonton Video DPD PDI Perjuangan Lampung : <a href="https://youtu.be/L07Fmg8nhKo">DPD PDI Perjuangan Gelar Kurban 13 Ekor Sapi, Rayakan Idul Adha 1443 H</a></p>



<figure class="wp-block-embed is-type-video is-provider-youtube wp-block-embed-youtube wp-embed-aspect-16-9 wp-has-aspect-ratio"><div class="wp-block-embed__wrapper">
<amp-youtube data-videoid="L07Fmg8nhKo" layout="responsive" width="1000" height="563"></amp-youtube>
</div></figure>
<!--CusAds0-->
<div style="font-size: 0px; height: 0px; line-height: 0px; margin: 0; padding: 0; clear: both;"></div>
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, merayakan ulang tahun ke-79 pada Jumat (23/1/2025) di Istana…
Mesuji – Dalam rangka memperingati ulang tahun ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, DPC…
Lampung Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan,…
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan bahwa partainya mengambil posisi sebagai penyeimbang pemerintahan, bukan…
Bandar Lampung — Komisi V DPRD Provinsi Lampung menggelar evaluasi pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…
Bandar Lampung - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung secara resmi melepas kepulangan…