<!--CusAds0-->
<p><strong>Bandar Lampung &#8211; Anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi PDI Perjuangan, Aprilliati</strong>, mengimbau masyarakat khususnya kaum millenial untuk menjaga pentingnya Pancasila sebagai pondasi bangsa. Khususnya kepada kaum muda.</p>



<p>Kegiatan bertajuk Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) tersebut bertempat di Kelurahan Kuripan, Kecamatan Telukbetung Barat, Sabtu (15/10/2022).</p>



<figure class="wp-block-image"><img src="https://jurnalpersada.com/wp-content/uploads/2022/10/img_20221016_130740115-1024x576.jpg" alt="" class="wp-image-58228" /></figure>



<p>Kegiatan yang dihadiri seratusan warga yang didominasi anak muda kaum milineal itu diisi oleh dua narasumber: akademisi Unila DR Zulkarnainndan dan Praktisi Hukum Tahura Malagano.</p>



<p>Turut hadir pada acara Lurah Kuripan, Babisa, Babinkamtibmas, serta RT dan kepala lingkungan setempat.</p><!--CusAds0-->



<p>Dalam sambutannya, Aprilliati menegaskan bahwa Pancasila tidak boleh dibentur-benturkan dengan agama.</p>



<figure class="wp-block-image"><img src="https://jurnalpersada.com/wp-content/uploads/2022/10/img_20221016_130739392-1024x576.jpg" alt="" class="wp-image-58229" /></figure>



<p>“Nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari wajib di implementasikan oleh para pemuda sebagai generasi penerus perjuangan bangsa,” kata Aprilliati, legislator asal Daerah Pemilihan Kota Bandarlampung itu.</p>



<p>Sementara Dr Zulkarnain menyampaikan bahwa Pancasila adalah 5 perasaan bangsa yang mesti diimplementasikan.</p>



<p>“Karena hal tersebut sesungguhnya sudah ada pada masyarakat Indonesia sejak dulu kala,” ujarnya.</p>



<p>Sementara narasumber Tahura Malagano mengingatkan generasi muda untuk bijak dalam menggunakan media sosial (medsos).</p>



<p>“Gunakan medsos sebagai salah satu upaya mengawal NKRI,” ujarnya.</p>
<!--CusAds0-->
<div style="font-size: 0px; height: 0px; line-height: 0px; margin: 0; padding: 0; clear: both;"></div>
Lampung Timur — Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung, Winarti, menegaskan bahwa kekuatan akar rumput…
Lampung Timur — Musyawarah Anak Cabang (Musancab) PDI Perjuangan se-Kabupaten Lampung Timur yang dibuka langsung…
Lampung Timur — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung mengunjungi Taman Purbakala Pugung…
Bandar Lampung — Ratusan warga Kelurahan Sumberejo, Kecamatan Kemiling, antusias mengikuti Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila…
Bandarlampung — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung menggelar Fit and Proper Test…
Tulang Bawang Barat — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Lampung memimpin langsung pelaksanaan…